Amanah Baru Ketua dan Pembina DKM Masjid Jami’ Almuhajirin

Almuhajirin.info, Tangerang- Ahad pagi (10/01) merupakan momen bersejarah bagi jama’ah masjid jami’ Almuhajirin. Tepat setelah waktu syuruq (muncul) matahari, terpilihlah pemimpin baru DKM masjid yaitu Ustadz H. Tian Kamaludin, Lc, MA. Pemilihan ini bukan dengan sistem pengajuan beberapa calon melainkan hampir keseluruhan jama’ah yang hadir menyetujui penunjukan yang dipimpin oleh Dr.KH. Sofyan Rosyada, MA selaku pembina dan salah satu inisiator berdirinya masjid Almuhajirin.
“Di dalam masjid tidak boleh ada persaingan dan perseteruan, oleh karena itu saya mengusulkan pemegang amanah ketua DKM kali ini adalah yang masih muda dan berkompeten serta amanah. Saya mengusulkan Ustadz Kamal sebegai ketua DKM. Yang setuju angkat tangannya sekarang” seru Kyai Sofyan, sapaan akrab Dr.KH.Sofyan Rosyada kepada seluruh jama’ah yang hadir di Ahad pagi tersebut. Hampir seluruh hadirin mengangkat tangan dan akhirnya disepakati ustadz H. Tian Kamaludin, Lc, MA atau yang biasa dipanggil dengan sapaan Ustadz Kamal sebagai ketua DKM masa bakti 2020-2025.
Tidak berhenti sampai situ, para jama’ah juga mengamanahkan Ketua Pembina DKM kepada Kyai Sofyan kembali setelah beberapa periode beliau mengemban amanah yang sama.
Redaksi
Komentar Terbaru