SEKILAS INFO
  • 1 minggu yang lalu / DKM Mengucapkan Terima Kasih Kepada Seluruh Muhsinin (donatur) dan Semoga Allah SWT Membalas dengan Sebaik-baiknya Balasan di Dunia dan Akherat. Amin Ya Rab.
  • 8 bulan yang lalu / Ied Adha 1445 H / 17 Juni 2024, Masjid Jami Al Muhajirin menerima dan menyalurkan Hewan Qurban. Bagi para jamaah yang ingin ikut serta patungan hewan qurban besaran per orang adalah Rp. 3.600.000,-
  • 1 tahun yang lalu / Hadirilah Tabligh Akbar dalam rangka Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW di Masjid Jami’ Almuhajirin dengan penceramah Ustadz Munawir Ngacir pada hari Ahad (15 Oktober 2023) pukul 20.00 WIB.
WAKTU :

Kembali Berduka, Sekretaris DKM Almuhajirin Berpulang.

Terbit 6 Februari 2024 | Oleh : Andi Maulana | Kategori : Berita
Kembali Berduka, Sekretaris DKM Almuhajirin Berpulang.

Almuhajirin.info, Kunciran Indah – Senin (5/01) Almuhajirin diselimuti duka atas meninggalnya Bapak R. Chepi Safei Jumhana. Tepat pukul 11.00 WIB informasi kepergian sosok yang pernah menjabat sebagai sekretaris DKM Almuhajirin ini diumumkan di masjid.

Almarhum sewaktu aktif di Almuhajirin adalah seorang yang terkenal tidak banyak bicara namun banyak kerja dan penuh tanggung jawab.

Sebelum menghembuskan nafas terakhir, almarhum sempat dirawat di salah satu rumah sakit di Jakarta.

“Kita kehilangan salah satu tokoh dan penggerak di Almuhajirin. Semoga almarhum husnul khotimah, diampuni dosanya dan diterima amal ibadahnya oleh Allah SWT” ucap Ketua DKM Almuhajirin, Tian Kamaludin kepada redaksi.

Almarhum dimakamkan di pemakaman khusus jama’ah Almuhajirin di bilangan Regency Graha Raya, Tangerang Selatan di hari yang sama dengan diantarkan oleh keluarga dan jama’ah Almuhajirin.

Redaksi

SebelumnyaMemasuki Tahun 2024, DKM Mengajak Jama’ah Tingkatkan Taqwa. SesudahnyaPawai Obor Bersholawat Sambut Datangnya Ramadhan

Berita Lainnya

0 Komentar