SEKILAS INFO
  • 3 minggu yang lalu / Marhaban Ya Ramadhan Marhaban Ya Syahra Siyam. DKM Almuhajirin Mengucapkan Selamat Menjalankan Ibadah di Bulan yang Penuh Berkah. Ramadhan Kariem… Ramadhan Mubarak (1446H/2025M).
  • 1 bulan yang lalu / DKM Mengucapkan Terima Kasih Kepada Seluruh Muhsinin (donatur) dan Semoga Allah SWT Membalas dengan Sebaik-baiknya Balasan di Dunia dan Akherat. Amin Ya Rab.
  • 10 bulan yang lalu / Ied Adha 1445 H / 17 Juni 2024, Masjid Jami Al Muhajirin menerima dan menyalurkan Hewan Qurban. Bagi para jamaah yang ingin ikut serta patungan hewan qurban besaran per orang adalah Rp. 3.600.000,-
WAKTU :

Kultum Ramadhan, Ustadz Ulin ; Jangan Sampai Kita Merugi dan Celaka

Terbit 21 April 2021 | Oleh : admin | Kategori : Berita
Kultum Ramadhan, Ustadz Ulin ; Jangan Sampai Kita Merugi dan Celaka

Almuhajirin.info, Kunciran Indah- Selasa (21/04) malam merupakan jadwal kultum Ustadz Ulinnuha Mushlihin, Lc di masjid jami’ al-Muhajirin. Tepat menjelang shalat isya’ Ustadz Ulinnuha merapat ke masjid dengan disambut oleh Bib Faisal selaku seksi Pendidikan dan Dakwah.

Selesai Ustadz Reza mengimami shalat isya, Ustadz Ulinnuha bergegas untuk naik ke mimbar dengan dipandu protokol remaja masjid al-Muhajirin.

Dalam kultumnya, Ustadz Ulinnuha menyampaikan pentingnya mengisi bulan suci Ramadhan dengan amalan ibadah yang maksimal. Da’i muda ini mengingatkan supaya jama’ah tidak lalai dengan bulan yang penuh ampunan dan kemaqbulan do’a.

“Sebagaimana do’a malaikat Jibril yang diaminkan oleh Rasulullah, celakalah bagi seorang muslim yang ketika masuk ke bulan suci Ramadhan tidak menjadikan dosa-dosanya dihapus oleh Allah SWT. Maksudnya, orang tersebut tidak beribadah di bulan suci Ramadhan” tutur Ustadz Ulin.

Lanjut dia, para jama’ah diajak untuk memaksimalkan do’a dan ibadah di bulan suci Ramadhan supaya tidak merugi dan termasuk ke dalam orang-orang yang celaka.

SebelumnyaJangan Enggan untuk Bersedekah di Bulan Suci Ramadhan SesudahnyaKesombongan Menghancurkan dan Menjerumuskan Manusia ke Neraka

Berita Lainnya

0 Komentar