Majelis Taklim Almuhajirin Dibuka Kembali, Jundah Ibrahim Beri Tausiah
Almuhajirin.info, Kunciran Indah – Setelah tawaqquf (berhenti) sebentar selama Ramadhan hingga Syawwal, majelis taklim kaum ibu Almuhajirin kembali dibuka pada Jum’at (03/06) selepas shalat jum’at.
Tepat pukul 13.00 WIB acara dimulai dengan pembacaan shalawat dan tilawatil qur’an oleh pengurus majelis taklim. Ketua DKM, Tian Kamaludin, turut memberikan sambutan sekaligus memberikan motifasi kepada jama’ah yang hadir untuk tetap giat dalam mencari ilmu di majelis taklim.
Dra Hj Jundah Ibrahim MA atau yang akrab disapa dengan sebutan Ustadzah Jundah didaulat sebagai pengisi tausiah dalam pembukaan majelis taklim. Untaian hikmah dan ilmu agama disampaikan dengan detail dan santun oleh da’iah yang juga menjabat sebagai Ketua III MUI Kota Tangerang ini.
Redaksi
Komentar Terbaru