SEKILAS INFO
  • 3 minggu yang lalu / Marhaban Ya Ramadhan Marhaban Ya Syahra Siyam. DKM Almuhajirin Mengucapkan Selamat Menjalankan Ibadah di Bulan yang Penuh Berkah. Ramadhan Kariem… Ramadhan Mubarak (1446H/2025M).
  • 1 bulan yang lalu / DKM Mengucapkan Terima Kasih Kepada Seluruh Muhsinin (donatur) dan Semoga Allah SWT Membalas dengan Sebaik-baiknya Balasan di Dunia dan Akherat. Amin Ya Rab.
  • 10 bulan yang lalu / Ied Adha 1445 H / 17 Juni 2024, Masjid Jami Al Muhajirin menerima dan menyalurkan Hewan Qurban. Bagi para jamaah yang ingin ikut serta patungan hewan qurban besaran per orang adalah Rp. 3.600.000,-
WAKTU :

Warga Keluhkan Tidak Mendengar Adzan, DKM Benahi Sound System

Terbit 28 Januari 2021 | Oleh : admin | Kategori : Berita
Warga Keluhkan Tidak Mendengar Adzan, DKM Benahi Sound System

Almuhajirin.info, Tangerang- Sudah beberapa hari ini sebagian warga RW.06 tidak bisa mendengar panggilan adzan dengan jelas dan terang. Hal ini disebabkan karena ada gangguan di sistem suara dan settingan speaker masjid.

Sabtu (23/01) Agus Wahyudi, Dimas dan Mulyadi beserta tim bagian perlengkapan dan sound system dengan sigap langsung turun tangan memperbaiki kerusakan.

Setelah ditelusuri ternyata ada settingan yang kurang pas disertai dengan perlunya penggantian beberapa komponen yang telah usang.

Alhamdulillah hingga berita ini diturunkan, suara adzan dari masjid sudah nyaring terdengar di wilayah RW.06 khususnya dan warga Kunciran Indah pada umumnya.

redaksi

SebelumnyaAwali Khidmat, DKM Al-Muhajirin Buka Layanan Konseling Bebas Riba SesudahnyaSeluruh Kajian akan Disiarkan Online Mulai Bulan Februari

Berita Lainnya

0 Komentar